
Program Studi Pariwisata Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan mutu pendidikan tinggi di bidang Kajian Pariwisata. Setelah berhasil meraih Akreditasi A untuk periode 9 Mei 2023 hingga 9 Mei 2028 dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT), Prodi Pariwisata melanjutkan upaya penguatan kualitasnya dengan mengajukan Instrumen Suplemen Konversi (ISK) untuk konversi Akreditasi A menjadi Akreditasi Unggul, sesuai dengan kebijakan baru yang berlaku.
Pada tahun 2025, Prodi Pariwisata resmi memperoleh Status Akreditasi Unggul berdasarkan Surat Keputusan Dewan Eksekutif BAN-PT No. 6243/SK/BAN-PT/Ak.KP/S/IV/2025 yang berlaku sejak 22 April 2025 hingga 9 Mei 2028. Pencapaian ini menjadi tonggak penting dalam perjalanan Prodi untuk memperkuat daya saing nasional dan global di bidang pendidikan pariwisata.
Sebagai bagian dari strategi pengembangan berkelanjutan, saat ini Prodi Pariwisata juga tengah mengajukan akreditasi internasional ACQUIN dan sedang menyusun dokumen Self Assessment Report. Selain itu, Prodi juga sedang merancang Kurikulum 2025 yang akan diimplementasikan mulai Tahun Akademik 2025/2026.
Kurikulum baru ini mengadopsi pendekatan inovatif berbasis pilihan beberapa stream, termasuk jalur spesialisasi dan program double degree, yang memberikan keleluasaan bagi mahasiswa untuk mengeksplorasi mata kuliah sesuai dengan minat dan rencana karier mereka. Diharapkan, kombinasi antara Akreditasi Unggul, akreditasi internasional yang tengah diajukan, dan inovasi kurikulum ini akan semakin mendorong terwujudnya pembelajaran berkualitas, relevan dengan kebutuhan dunia global, dan mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya dalam SDG 4: Pendidikan Berkualitas, SDG 8: Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi, serta SDG 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan.
Melalui berbagai langkah ini, Prodi Pariwisata FIB UGM berkomitmen untuk terus menghasilkan lulusan yang adaptif, kompeten, dan mampu berkontribusi secara aktif dalam pembangunan berkelanjutan di tingkat nasional maupun internasional.